.
Mesin
Toyota
Alphard menggunakan mesin 2.362 cc berkode 2AZ-FE 16V DOHC VVT-i
4-silinder segaris yang mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 170
PS pada 6.000 RPM dan torsi maksimum pada 22,4 kgm pda 4.000 RPM.
ALlphard menggunakan sistem bahan bakar berteknologi EFI, transmisi CVT
dan menggunakan sistem penggerak roda belakang (RWD)
Eksterior dan Interior
Mobil MPV Toyota Alphard
memiliki desain eksterior yang tampak mewah dan modern, dengan lampu
depan yang menggunakan 4 buah bola lampu sekaligus ditambah dengan
sepasang lampu kabut dibawahnya. Lampu belakang dengan LED semakin
menegaskan aura mobil mewah pada Toyota Alphard.
Pada
bagian interir Toyota Alphard, ruang kabin terasa sangat nyaman dan
lega, berkat dimensinya yang cukup besar. Dengan interior yang
menggunakan bahan-bahan berkualitas, serta aksen kayu pada dasbor,
semakin memperkuat kesan sebuah mobil MPV premium. Fitur mewah lain yang
menjadi standar pada mobil ini antara lain panel MID yang menampilkan
berbagai jenis informasi, AC otomatis dengan plasma cluster, dan sistem
audio visual yang dapat memutar berbagai format media masa kini dan
dilengkapi dengan layar sentuh berukuran 7”.
Fitur Keselamatan
Toyota
Alphard dilengkapi dengan kantung udara SRS pada bagian depan dan
samping mobil serta pada bagian lutut pengemudi dan penumpang di
dalamnya. Fitur child protection, sabuk pengaman 3 titik pada semua
baris kursi, kamera mundur, sistem penguncian yang otomatis aktif saat
mobil mencapai kecepatan tertentu, TRC, VSC, ABS, EBD, BA, dan
immobilizer semuanya merupakan standar pada mobil ini.
0 0 komentar: